Isports.id – Kabar bahagia hadir bagi seluruh pendukung klub Real Madrid dengan terjalinnya kesepakatan Vinicius Junior yang telah memperpanjang kontraknya. Pemain yang berposisi penyerang sayap ini telah membukukan kontrak hingga 2027 mendatang.
Berdasarkan informasi dari pakar transfer yakni Fabrizio Romano, Real Madrid telah memasukan klausul rilis dalam kontrak sang winger. Adapun klausulnya senilai 1 milyar Euro sebagai langkah pencegahan minat klub-klub top Eropa.
Hal ini terasa wajar karena performa sang pemain yang terus menunjukkan peningkatan kualitas dan produktivitasnya dalam mencetak gol. Vinicius selama berseragam El Real telah mencetak lebih dari 20 gol dan 5 assist.
Bahkan kini Ia menjelma sebagai salah satu pilar penting dalam skema permainan pelatih Carlo Ancelotti. Usianya yang masih relatif muda pun menjadi pertimbangan lain beberapa klub top untuk merayunya bergabung bersama mereka.
Namun dalam keterangan resmi klub, tidak ada penjelasan apakah ada opsi untuk memperpanjang secara otomatis dalam kontraknya. Akan tetapi semua pihak percaya klub telah memberikan kenaikan gaji yang cukup signifikan bagi sang pemain.
Baca Juga: Barcelona Kandaskan Real Madrid di Piala Liga
Selain Vinicius, klub juga tengah membujuk beberapa pemain pilar dan potensial seperti Federico Valverde, Eduardo Camavinga dan Rodrygo. Kabarnya mereka akan diberikan kontrak baru yang cukup panjang akhir-akhir ini.
Akankah El Real berhasil membangun skuad mudanya dan menambah beberapa pemain barunya?
Menarik untuk kita simak kabar terbaru dari kebijakan transfer Real Madrid selanjutnya.
Sumber: Berbagai Sumber
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.