Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Olahraga

Persib Bandung Rayakan Kemenangan: Rekor Gemilang Bojan Hodak

Persib Bandung
Bojan Hodak rayakan kemenangan bersama Pemain Persib | foto: Berbagai sumber

iSports.id — Persib Bandung menjadi klub pertama yang menjuarai BRI Liga 1 Indonesia dengan pelatih asing. Ini merupakan prestasi yang gemilang bagi sang manajer asal negara Kroasia berusia 53 tahun, Bojan Hodak. Mereka sukses mengalahkan Madura United.

Pertandingan final Championship Series Liga 1 berlangsung pada 2 leg. Pada leg pertama, Persib Bandung menang dengan skor cukup telak, yaitu 3-0. Selanjutnya, pada leg kedua yang berlangsung di stadion Gelora bangkalan, Maung Bandung unggul 3-1.

Baca juga: Lionel Messi Dikalahkan di Kandang dengan Lobjanidze yang Cerdik

Secara agregat, tim asuhan Bojan Hodak mengalahkan Madura United dengan angka 6-1. Jumlah agregat yang sangat banyak, mengingat pertandingan tandang yang mereka jalani pada 31 Mei 2024 kemarin pukul 19.00 WIB.

Persib Bandung Menjadi Juara Championship Series BRI Liga 1

Tim tamu bermain cukup impresif sejak menit pertama, mereka unggul terlebih dahulu. Gol pertama terjadi berkat aksi David da Silva serta gol lainnya melalui Marc Klok dan Beckham Putra. Pada detik-detik terakhir, Slamet Nurcahyo mencetak gol balasan tuan rumah.

Kemenangan ini menjadi kali ketiga bagi Persib Bandung setelah tahun 1994 dan 2014 yang lalu. Untuk pertama kalinya, pelatih asing, Bojan Hodak mampu membawa Maung Bandung menjadi juara Liga 1 Indonesia dengan skor yang luar biasa.

Baca juga: Vincent Kompany Resmi Diperkenalkan di Konferensi Pers

Pada kesempatan sebelumnya, klub dengan julukan Maung Bandung tersebut meraih kemenangan dengan pelatih Tanah Air. Kedua pelatih tersebut adalah Djajang Nurdjaman serta Indra Thohir. Ada beberapa pelatih asing, namun mereka selalu gagal

Prestasi Tersendiri bagi Bojan Hodak

Selama berada di bawah manajemen pelatih asing, Persib Bandung selalu gagal dalam berkompetisi di Liga 1 Indonesia. Di antara pelatih asing tersebut ada Luis Milla yang sudah terkenal dengan levelnya yang tinggi serta prestasinya yang gemilang.

Bojan Hodak mendapatkan gelar untuk pertama kalinya. Sebelum ini, beliau sempat menjadi manajer klub PSM Makassar di tahun 2020 lalu. Ia menggantikan Luis Milla yang sudah hengkang dari klub pada musim sebelumnya.

Ada 33 pertandingan yang ia tangani selama berada di klub Persib Bandung. Selama itu, ia berhasil membawa 18 kemenangan, 12 kali imbang da hanya 3 kali kalah. Dari rekor tersebut, pemain Persib telah mencetak 65 gol dan kebobolan sebanyak 29 kali.

Sumber: Transfermarkt

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Trending

Baca Juga

Berita Olahraga

iSports.id – Jelang kompetisi Liga 1, Persib Bandung datangkan bek Kroasia Mateo Kocijan untuk musim Liga 1 2024/2025. Persib Bandung kembali menunjukkan ambisinya dalam...

Berita Olahraga

iSports.id – Hasil pertandingan Persib vs Persija menjadi laga sangat seru untuk pekan ini, Maung Bandung harus berhadapan dengan Persija Jakarta. Pada laga tersebut,...

Berita Olahraga

iSports.id – Dengan sangat seriusnya, manajemen Persib Bandung datangkan mantan pemain Juventus yakni Stefano Beltrame. Persib Bandung telah resmi mengumumkan kedatangan pemain anyar mereka,...

Liga Indonesia

iSports.id – Secara mengejutkan, Madura United melepas Junior Brandao yang merupakan mesin gol untuk tim dari Sapeh Kerrab tersebut Madura United melalui pengumuman dan...