Connect with us

Hi, what are you looking for?

Esports

HUT PUBG Mobile Diwarnai Event Bertabur Hadiah, Catat Tanggalnya!

HUT PUBG
Hari ulang tahun PUBG menyelenggarakan event menarik | foto : berbagai sumber

iSports.id – PUBG Mobile akan segera merayakan hari ulang tahunnya yang ke-4, di mana dalam perayaan tersebut HUT PUBG akan mengadakan event dan bagi-bagi hadiah.

Dalam laman resminya, pengembang aplikasi game online tersebut telah mengumumkan akan adanya kontes dalam rangka menyambut HUT PUBG yang ke-4. Kontes tersebut tentunya akan memberi banyak hadiah bagi para pemain setia PUBG Mobile. Para pemain bisa mendapatkan hadiah hingga 100 G-coin dari banyak misi.

Rencananya, HUT PUBG akan terlaksana pada tanggal 23 Maret ke depan. Banyak gift yang bisa anda dapatkan dalam event tersebut. Jangan khawatir, akan ada banyak event di dalam perayaan tersebut. Bagi yang merasa kurang percaya diri, masih terbuka luas kesempatan untuk mendapat hadiah.

Untuk mempersiapkan event tersebut, masih ada waktu sekitar satu pekan hingga hari H. Persiapkan kemampuan dan penampilan terbaik anda untuk berburu hadiah. Sebab, ada banyak misi yang harus dilewati oleh player yang terlibat dalam event tersebut.

Saat player berhasil menuntaskan serangkaian misi dalam event tersebut, mereka akan mendapatkan icon sebagai alat tukar untuk memilih item eksklusif. Seperti tiket Lucky Draw Spin, Battle Points, dan yang lainnya. Di bawah ini, beberapa event yang bisa anda ikuti.

baca juga : PUBG Mobile Adakan Event dengan Warframe Hingga 19 April 2022

Rangkaian Acara Menuju HUT PUBG 2022

Di HUT PUBG kali ini, Tencent akan membuka acara-acara yang terdiri dari dua jenis event. Yakni event login yang berlangsung mulai dari tanggal 8 sampai tanggal 15 Maret. Event tersebut memberikan kesempatan bagi para pemain untuk mendapatkan skin dress dan mask. Sementara event Wishes yakni menyebarkan ucapan serta harapan untuk PUBG Mobile pada hari jadinya yang ke-4.

ulang tahun PUBG ke-3 | foto : berbagai sumber

Nah, berikut langkah-langkah yang harus anda ikuti dalam rangka mengikuti peraturan event yang berlaku. Yakni event wishes 4th PUBG Mobile Indonesia.

Yang pertama adalah rekam video ucapan selamat dan harapan bagi game mobile online tersebut di hari jadinya. Video boleh memakai video langsung maupun karakter di dalam game. Lalu, unggah video tersebut ke media sosial anda dengan membubuhi Username ID PUBG dan tagar #HarapanHUT4PUBGM.

Selain mengucapkan selamat serta harapan bagi PUBG, anda juga dapat memberikan ucapan selamat dan harapan melalui kolom komentar di postingan resmi. Jangan lupa untuk membubuhkan Username ID serta tagar seperti yang di atas.

baca juga : Update PUBG Mobile Versi 1.9: Mempermudah Pemain untuk Menyeberangi Jembatan di Erangel

Hadiah Ulang Tahun PUBG 2022 Terbaru

Jika sudah mengikuti event login dan mengucapkan selamat serta harapan, apa yang bisa player dapatkan? Nah, bagi peserta yang mengikuti event menggunakan video, akan terpilih 6 orang yang mendapatkan hadiah earbuds dan 5 cinderamata eksklusif dari PUBG.

Sementara yang berpartisipasi di kolom komentar, akan terpilih 10 orang dengan hadiah 100 UC per orangnya.

sumber : berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Trending

Baca Juga

Berita Olahraga

  ISports.id – Bundle EURO 2024 di PUBG Mobile sekarang juga! Untuk merayakan turnamen sepak bola Eropa, PUBG Mobile menawarkan bundle kepada para pemain....

Berita Olahraga

  ISports.id – Bundle PMSL Pass Hadir? Simak caranya berikut ini. Tak terasa, di bulan Juni 2024 ini, PUBG Mobile Super League (PMSL) telah...

PUBG Mobile

  iSports.id – Klaim Awan Kinton Dragon Ball Super di PUBG Mobile sekarang juga! Awan Kinton adalah salah satu kendaraan ikonik yang digunakan oleh...

PUBG Mobile

  iSports.id – Skin Super Saiya Blue di PUBG Mobile x Dragon Ball Super? Tunggu apalagi? Yuk Klaim secepatnya. Kolaborasi antara PUBG Mobile dan...

Exit mobile version